BANYUWANGI, Rabu (1/8/2018) suaraindonesia-news.com – Kepala Desa Penataban, Kecamatan Giri, Kabupaten Banyuwang, Sriwilujeng ditemukan warga di dasar sungai dengan kondisi Kedua tangan dan kakinya terikat, ia diduga kuat menjadi korban percobaan Pembunuhan.
Kapolsek Bangorejo, AKP Watiyo mengatakan, korban ditemukan warga di sekitar sungai Sere Dusun Sendang Rejo, Desa Kebonndalem, Kecamatan Bangorejo, sekitar pukul 21:30 WIB selasa (31/07/2018). Saat itu warga mendengar Jeritan korban.
“Warga pun langsung membawa Korban ke Rumah sakit karena ada luka di kepala, luka diduga akibat bekas pukulan benda tumpul,” terangnya, Rabu (1/8/2018).
Korban diduga dianiaya di dalam Mobil, pelaku mengira Korban sudah meninggal dan dibuang ke Sungai. “Usai membuang tubuh korban ke Sungai, Pelaku langsung meninggalkan lokasi, kemana arahnya, korban sendiri tidak tahu secara pasti,” imbuhnya.
Kapolsek menambahkan, Lokasi penganiayaan dari pengakuan Korban terjadi disekitar Pondok Pesantren Dusun Blokagung, Desa Karangdoro Kecamatan Tegalsari Kabupaten Banyuwangi.
Reporter : Harto Aksara
Editor : Agira
Publisher : Imam













