Keluarga Oknum Kiai Cabul Asal Masalembu Sumenep Diduga Intimidasi Korban - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Kriminal

Keluarga Oknum Kiai Cabul Asal Masalembu Sumenep Diduga Intimidasi Korban

×

Keluarga Oknum Kiai Cabul Asal Masalembu Sumenep Diduga Intimidasi Korban

Sebarkan artikel ini
IMG 20230110 205817
Foto : Ilustrasi tindak kekerasan.

SUMENEP, Selasa (10/01/2023) suaraindonesia-news.com – Tak hanya mendapatkan tindak pemerkosaan, korban N ternyata juga diintimidasi oleh terduga keluarga pelaku.

Pernyataan ini disampaikan oleh korban N melalui salah satu masyarakat setempat yang mendampinginya saat laporan ke Mapolsek Masalembu.

“N mengaku pernah ditempeleng oleh istri terduga pelaku di suatu tempat di Kecamatan Masalembu, Sumenep,” kata Jailani, saat dikonfirmasi media ini.

Sementara, terduga pelaku masih memungkiri dugaan tindak pemerkosaan yang dilakukannya pada salah satu santriwati Kecamatan Masalembu, Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Baca Juga :  Jajaran Polsek Cicurug Gelar Razia Premanisme

Hal itu disampaikan oleh salah satu tetangga korban berinisial M.

“Dari awal hingga sekarang, oknum kiai itu selalu membantah. Padahal dia yang melakukan,” ungkapnya.

Terpisah, Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko mengatakan bahwa terduga pelaku berinisial AW masih menutup diri dari dugaan tindak pemerkosaan yang menghancurkan martabat anak kecil berusia 12 inisial N.

“Dugaan keterlibatan AW masih terus kita dalami. Karena dalam pemeriksaan, dia tidak mengakui jika telah menyetubuhi korban,” ucap Edo.

Reporter : Muhammad Iqbal
Editor: Wakid Maulana
Publisher: Nurul Anam