Kejari Kota Batu Kejar Tayang Perkara Korupsi

oleh -144 views
Tampak Personil Kejagung dan Kejati Jatim Inspeksi perkara korupsi di Kejari Kota Batu

Suara Indonesia-News.Com, Kota Batu – Kejar tayang, mungkin itu kata yang tepat tentang laju penyidikan kasus dugaan korupsi Road Show Shinning Batu Investment pada tahun 2014 kemarin. Hal itu untuk memenuhi target 7 sampai 12 perkara korupsi harus selesai tahun 2015 ini, ” ungkap Kasi Pidsus Kejari Kota Batu, Jendra Firdaus, dikantornya. Kamis (09/04/2015).

Menurutnya, hari ini, kami memanggil dua (2) saksi berinisial I dan E, untuk dimintai keterangan terkait kegiatan ke Balikpapan yang memakai dana APBD tahun 2014 sebesar 3,7 milyar rupiah.

Kata dia, 2 saksi ini kami minta keterangannya lebih detail terkait peristiwa tersebut dan pastinya dari kegiatan road show tersebut ada dugaan kerugian negara. Tapi kami belum bisa menyimpulkan berapa besar kerugian negaranya, karena masih dalam tahap penyidikan dan pemanggilan para saksi

Kami, kata Jendra, mohon doa restunya agar pekerjaan ini lekas selesai dan segera bisa melanjutkan lagi guna memenuhi target yang sudah kita agendakan di tahun 2015 ini, ” pungkasnya.

Seperti diketahui, kegiatan Shining Batu Investment Exhibition 2014 yang berlangsung di Balikpapan, Kalimantan Timur bertujuan untuk menarik para investor supaya mau berinvestasi di Kota Batu.

Dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Penanaman Modal (BPM), rombongan tersebut mengajak seluruh para pelaku usaha dibidang wisata dan perhotelan serta seluruh pejabat Pemkot Batu berangkat kesana.

Rencananya nanti, investor akan diarahkan di bidang pariwisata dan pertanian, seperti petik buah dan sayur, serta ide investasi lainnya. Namun sampai sekarang belum juga terlihat fungsi dan hasil dari investasi ke Balikpapan tersebut.  (kurniawan).

Tinggalkan Balasan