SORONG, Selasa (19/1/2021) suaraindonesia-news.com – Karel Saa korban penganiayaan di Kampung Sorry, Distrik Aifat Selatan, Kabupaten Maybrat pada tanggal (11/12/2020) lalu, kini masih menjalani perawatan intensif di RSUD Kabupaten Sorong.
Saat ditemui awak media ini, korban Karel Saa disela-sela menjalani perawatan mengatakan, dirinya sementara masih perawatan karena luka yang dialami sangat serius dan hingga nyaris meninggal dunia.
“Namun atas pertolongan dan anugerah Tuhan sehingga saya masih hidup dan jalani perawatan sampai saat ini,” terangnya.
Luka yang ia alami saat ini ada pada bagian tangan sebelah kanan.
“Saya tetap ikut anjuran dokter untuk konsultasi dan juga saya terapi, sedangkan luka di bagian belakang sudah membaik,” ujar Karel Saa, Selasa (19/1/2021).
Karel Saa berharap kepada pihak Polres Sorong Selatan dan Maybrat segera menangkap pelaku dan diproses secepatnya.
“Saya berharap pihak keamanan segera menangkap pelaku Moses Faan (MF) untuk diproses secara Hukum, apabila polisi tidak menanggapi maka kami akan melakukan upaya lain terhadap pelaku tersebut,” tandasnya.
Saat ini Karel Saa di dampingi istrinya menjalani perawatan di RSUD Kabupaten Sorong.
Reporter : Ones
Editor : Redaksi
Publisher : Syaiful












