PATI, Kamis (13/10/2022) suaraindonesia-news.com – Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi mengukuhkan Polres Pati menjadi Polresta Pati, berdasarkan Keputusan Kapolri Nomor Kep 1154/VIII/2022 tentang Peningkatan Tipe Kepolisian Resor Pati Menjadi Kepolisian Resor Kota Pati.
Pengukuhan berlangsung di halaman Mapolresta setempat dihadiri Kasdam mewakili Pangdam IV/Diponegoro, pejabat utama Polda Jateng beserta Kapolresta dan Kapolres jajaran, Anggota DPR RI, Kompolnas, Forkompimda Pati dan tamu undangan, termasuk mantan Bupati Pati, Haryanto.
Pengukuhan ditandai penanggalan dan penyematan tanda lokasi oleh Kapolda Jateng selaku Inspektur Upacara terhadap AKBP Christian Tobing, selaku Komandan Upacara.
Selain itu, juga dilakukan penanda-tanganan prasasti dan potong tumpeng.
Dalam amanatnya, Kapolda Jateng mengucapkan rasa syukur dan perasaan bangga atas pengukuhan Polres Pati menjadi Polresta Pati.
“Tentu secara kedinasan, saya bersyukur dan berbangga hati bahwa Polres Pati ditingkatkan tipe-nya menjadi Polresta Pati”, kata Irjen Ahmad Luthfi, Kamis (10/13).
Menurutnya, peningkatan tipe tersebut, mengandung konsekuensi ke depan yang penuh tantangan.
“Tantangan ini harus disikapi kepekaan Polresta Pati dan jajaran dengan memberikan pelayanan yang baik. Kebanggaan harus diwujudkan dalam rangka perlindungan, pengayoman dan penegakan hukum,” tegas Ahmad Luthfi.
Sementara itu, Penjabat Bupati Pati, Henggar Budi Anggoro dalam sambutannya juga mengucapkan selamat atas pengukuhan tersebut.
“Tentu saya menyambut baik transformasi ini, dengan harapan dapat berdampak signifikan terhadap peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” kata Henggar.
Hal itu, tambahnya, juga selaras dengan komitmen jajaran kepolisian dalam reformasi birokrasi guna mewujudkan layanan yang transparan dan akuntabel.
Henggar menyebut, pelayanan masyarakat di Kabupaten Pati mengalami peningkatan yang positif, dibuktikan perolehan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dari Kemen-PAN RB pada 2021 lalu.
“Mudah-mudahan di 2022 ini, Polresta Pati semakin termotivasi dalam mengembangkan inovasi pelayanan dan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM),” harapnya.
Diketahui, dalam acara tersebut ada suguhan tarian adat Nusantara, atraksi Polwan mengendarai motor gede dan aksi polisi cilik yang mewarnai acara tersebut.
Reporter : Usman
Editor : M Hendra E
Publisher : Nurul Anam


 
									










