Jalin Sinergitas, Danlanal Simeulue Kunjungi Kapolres Abdya

oleh -242 views
Danlanal Simeulue Letkol Marinir Idha M Basri SE didampingi Kapolres Abdya AKBP Andy Hermawan usai acara silaturrahmi bersama pejabat Polres dan personil di Aula Mapolres setempat.

ACEH ABDYA, Selasa (09/01/2017) suaraindonesia-news.com – Komandan Lanal (Danlanal) Simeulue Letkol Marinir Idha M Basri, SE berserta rombongan dijamu sarapan pagi bersama oleh Kapolres Aceh Barat Daya (Abdya) AKBP Andy Hermawan, SIK, M.Sc di Mapolres setempat. Selasa (9/1/2018).

Acara jamuan yang sekaligus sebagai ajang bersilahturahmi antara dua instansi itu berlangsung khitmad. Kapolres dalam kesempatan itu langsung didampingi Wakalpolres Kompol Jatmiko dan sejumlah perwira lainnya.

Sedangkan dari pihak Danlanal ikut serta sejumlah perwira tinggi dan personil polisi militer dari Angkatan Laut (AL) dan Danpos TNI AL Abdya, Letda Laut (T) Ajat Sutdrajat bersama sejumlah personilnya.

Kapolres Abdya AKBP Andy Hermawan dalam penyambutan menyampaiakn ucapan terima kasih kepada rombongan yang telah menyempatkan hadir ke Mapolres Abdya dalam rangka mempererat silaturrahmi.

Baca Juga: Pemkab Abdya Hibah Tanah 10.000 Meter Persegi Untuk Posal TNI AL 

“Semoga dengan niat yang baik ini akan terciptanya kebersamaan dalam melaksanakan tugas yang bersinergi,” kata Kapolres Andy.

Sementara Danlanal Simeulue Letkol Marinir Idha M Basri, SE juga memberikan sanjungan kepada pihak Polres Abdya yang telah menerima dan membantu pihaknya dalam menjalankan tugas-tugas pokok.

“Disinilah bentuk sinergitas TNI/Polri yang tidak bisa diprovokasi oleh apapun bentuk kepentingan,dan TNI Polri selalu menjadi garda terdepan dalam setiap persoalan, dan selalu mengedepankan apa yang menjadi tugas dan fungsi,” ujar putra Jogyakarta lulusan Akabri 1997 itu.

Reporter : Nazli Md
Editor : Amin
Publisher : Tolak Imam

Tinggalkan Balasan