PROBOLINGGO, Rabu (01/09/2021) suaraindonesia-news.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo dalam peringatan Hari Jadi (Harjad) Kota Probolinggo ke-662 pada 4 September 2021 mengusung tema ‘Bersama Kita Bisa, Menuju Kota Probolinggo Hebat dan Handal’.
Dengan tema tersebut Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin berkomitmen untuk bangkit dari keterpurukan ekonomi akibat dampak pendemi Covid-19. Untuk bangkit dari keterpurukan akibat dampak pandemi tersebut wali kota ajak warganya bersama sama tetap mengutamakan protokol kesehatan (Prokes) dalam beraktifitas sehari-hari.
“Dengan motto ‘Bersama Kita Bisa, Menuju Kota Probolinggo Hebat Dan Handal’, Pemkot Probolinggo akan terus memantau semua sektor perekonomian di Kota Probolinggo, di kalangan masyarakat, mulai dari peningkatan SDM, pengembangan pariwisata, sektor UKM dan UMKM,” ujar wali kota, Rabu (1/9/2021).
Disamping itu, dengan diberlakukannya PPKM dalam upaya mengendalikan laju penyebaran Covid-19, Pemkot Probolinggo juga terus memberikan bantuan sosial. “Baik paket sembako maupun bantuan uang tunai bagi warga yang betul-betul terdampak pandemi Covid-19,” sambungnya.
Tak hanya itu, berbagai cara pengembangan semua sektor perekonomian untuk bangkit dari keterpurukan ekonomi akibat dampak pandemi Covid-19 juga dilakukan Habib Hadi Zainal Abidin bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkunan Pemkot Probolinggo.
Untuk menumbuhkan perekonomian masyarakat, pihaknya juga terus melakukan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur maupun dengan Pemerintah Pusat atau dengan semua pihak kementrian terkait.
Salah satunya, untuk meningkatkan sektor pariwisata Pemkot Probolinggo bekerjasama dengan Kemenparekraf (Kementrian Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif).
Seperti pada acara Wali Kota Probinggo Habib Hadi Zainal Abidin Ngopi Inspiratif bersama Menparekraf Sandiaga Uno beberapa waktu lalu.
Pada acara itu Wali kota Probolinggo bersama Dinas Kepemudaan Olah Raga Dan Pariwisata (Dispopar) mengenalkan semua destinasi wisata yang ada di Kota Probolinggo kepada Menparekraf, serta bersama – sama untuk membangun dan meningkatkan SDM.
Reporter : S.Widjanarko
Editor : Moh Hasanuddin
Publisher : Syaiful