Gubernur Banten Bantu Asma Penyandang Disabiltas di Kecamatan Pulosari

oleh -238 views
Saat penyerahan bantuan dari perwakilan Gubernur Banten kepada Asma Penyandang Disabilitas.

PANDEGLANG, Selasa (9/2/2021) suaraindonesia-news.com – Merebak nya video viral yang di unggah di chanel youtobe serta pemberitaan dari beberapa Media online terkait penyandang Disabilitas yang hidup sebatang kara di Kecamatan Pulosari, Pandeglang Banten sempat menggegerkan kalangan publik serta membuka mata kalangan Pejabat Pemerintahan Provinsi Banten.

Video yang tayang minggu lalu dengan durasi sekitar 10 menit sempat menghiphotis para nitizen dan banyak menuai komentar dari berbagai kalangan penonton.

Berawal dari pemberitaan media online suaraindonesia-news.com, kisah ini memceritakan tentang seorang penyandang Disabilitas yang selama 3 th menderita lumpuh total akibat kecelakaan jatuh dari pohon saat kuli menjadi pemetik buah cengkeh di Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pandeglang Banten. Setelah sempat viral beberapa hari, salah satu kru Ziyad Tv melirik cerita ini dan berusaha untuk menyambangi Asma guna ijin untuk pembuatan video streaming yang rencana nya untuk di upload di channel youtobe.

Lanjut cerita, setelah sempat viral di media online dan youtube sampailah berita viral ini dikalangan pejabat pemerintahan Provinsi Banten.

Gubernur Banten, Wahidin Halim memberikan santunan kepada Asma selaku penyandang Disabilitas melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Provinsi Banten yang diwakili oleh Subhan beserta Enjat selaku Koordinator Pengumpul zakat Provinsi Banten menyerahkan bantuan sejumlah uang kepada Asma selaku penyandang Disabilitas di Kecamatan Pulosari (8/2/2021).

“Uang santunan tersebut dikumpulkan dari hasil zakat pegawai negeri Provinsi Banten yang memang diperuntukan bagi yang membutuhkan .Salah satu nya penyandang Disabilitas,” jelas Subhan.

Sebelum nya, diceritakan dari kalangan pemerintah Kabupaten Pandeglang khusus nya Dinas Sosial Kabupaten Pandeglang memberikan santunan dan diikuti oleh pemerintahan Kecamatan Pulosari beserta para pendamping sosial tingkat Kecamatan serta tak luput juga dari Pemerintahan Desa setempat.

Hal ini mengetuk hati para donatur dan dermawan setempat, sejumlah penggiat penggiat sosial, serta Lembaga Swadaya Masyarakat pun turut meninjau keberadaan Asma yang hidup sebatang kara.

Ucapan terimakasih terlihat jelas dari raut wajah serta pancaran sinar mata nya menyambut kedatangan para tamu dengan suka cita.

“Terimakasih saya ucapkan kepada semua yang telah membantu saya, juga kepedulian saudara serta pemerintah provinsi Banten. Semoga Allah memberikan balasan yang terbaik untuk semua nya,” sela Asma yang tak sanggup menahan air mata.

Reporter : Yona S
Editor : Redaksi
Publisher : Syaiful

Tinggalkan Balasan