Dukung Swasembada Pangan, Distannak Abdya Kembangkan Gerakan Tanam Komoditi Jagung - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Peristiwa

Dukung Swasembada Pangan, Distannak Abdya Kembangkan Gerakan Tanam Komoditi Jagung

×

Dukung Swasembada Pangan, Distannak Abdya Kembangkan Gerakan Tanam Komoditi Jagung

Sebarkan artikel ini
IMG 20151210 160136

Blangpidie, Abdya – Suara Indonesia-News.Com – Wasembada pangan program Padi, Jangung dan Kedelai (Pajale) yang telah ditargetkan oleh pemerintah hingga tiga tahun ke depan terus mendapatkan dukungan yang baik oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya). Salah satunya, dengan melakukan Gerakan Tanam Komoditi Jagung di luas lahan mencapai 700 hektar (ha) dalam kabupaten setempat.

Gerakan tanam komoditi jagung tersebut digalakkan bersama jajaran Kodim 0110 Abdya yang sangat antusias mendukung kesuksesan kegiatan tersebut, mengingat pangan bukan hanya urusan Kementerian Pertanian, tetapi seluruh komponen bangsa, termasuk TNI.

Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distannak) Abdya, Maswadi SP, MPd disela-sela lauching kegiatan tersebut, Kamis (10/12) mengatakan, Gerakan tanam komoditi Jagung itu diharapkan mampu menjadikan Abdya salah satu kawasan potensi pengembangan komoditi Jagung.

“Abdya harus mampu memberikan kontribusi bagi Aceh sebagai propinsi yang menunjang ketahanan pangan nasional,”tegasnya.

Lebih serius disebutkannya, penanaman komoditi Jagung yang dilaksanakan secara simbolis tersebut untuk memberikan motifasi dan inspirasi kepada seluruh petani Jagung khususnya dan kepada petani lainnya untuk mengembangkan komoditas Jagung.

Baca Juga :  Pelatihan dan Ujian Sertifikasi Kurator HKPI Angkatan IX Tahun 2023, Ini Tanggapan Banua Sanjaya

Pada kesempatan tersebut, Maswadi juga menegaskan, setiap upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Abdya melalui pihaknya itu bukanlah lobi politik. Namun, menurutnya, upaya-upaya tersebut hanya sebagai bentuk perhatian dan keinginan pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat, khususnya para petani.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Dandim 0110 Abdya. Letkol INF Soehartono kepada awak media mengakui, saat ini Kabupaten Abdya masih memiliki kendala dalam pengembangan Jagung. Menurutnya, kendala tersebut tejadi karena sejumlah titik lahan di Kabupaten Abdya masih tidak kondusif.

“Untuk itu, mari kita manfaatkan semak belukar ataupun lahan tidur yang selama ini dibiarkan terbengkalai begitu saja secara semaksimal mungkin, sehingga swasembada pangan di Kabupaten Abdya semakin lebih baik,”harap Soehartono.

Terkait isu-isu politik yang saat ini semakin memanas, Dandim 0110 Abdya pada kegiatan tersebut menegaskan, kegiatan swasembada pangan yang melibatkan pihaknya lepas dari unsur politik.

Baca Juga :  Cokelat dan Cikgongsir Jadi Suguhan Pembukaan Porprov XVI Jateng di Pati Raya

”Jangan kait-kaitkan usaha yang kami lakukan sebagai unsur politik, ini murni untuk mendukung upaya swasembada pangan,”tegasnya Soehartono singkat.

Pantaun awak media ini, dalam kegiatan lauching gerakan tanam komoditi Jagung dikawasan Gampong Lama Tuha kecamatan Kuala Batee Kabupaten Abdya tersebut ikut dihadiri, PPK Tanaman Pangan Provinsi Aceh, Zulfadli SP bersama rombongan, Kabid Produksi Distannak Abdya, Ir Hamdan, Sekeratris BP4K Abdya, Ir Arwin, plh Kasie Produksi padi dan palawija Hendri STP, ibu-ibu Persit 0110 Abdya, anggota PPL serta ketua dan anggota kelompok tani Jagung dan undangan lainnya.(N)

Kadistannak Abdya, Maswadi SP,MPd (tegah) bersama Dandim 0110 Abdya, Letkol INF Soehartono, PPK Tanaman Pangan Provinsi Aceh, Zulfadli dan petugas PPL Abdya menanam jagung secara simbolis di kawasan pertanian Gampong Lama Tuha