Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
BeritaPeristiwa

DPP LPK-BARATA Pertanyakan Seringnya Pemadaman, PLN Kota Pasuruan Jelaskan Rekonfigurasi Jaringan

Avatar of admin
×

DPP LPK-BARATA Pertanyakan Seringnya Pemadaman, PLN Kota Pasuruan Jelaskan Rekonfigurasi Jaringan

Sebarkan artikel ini
IMG 20250108 200633
Foto: Audensi LPK BARATA bersama UP3 PLN Kota Pasuruan.

PASURUAN, Kamis (08/01) suaraindonesia-news.com – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Lembaga Perlindungan Konsumen (LPK) BARATA mendatangi Kantor Unit PLN Kota Pasuruan di Jalan Panglima Sudirman pada Rabu (08/01/2025) untuk meminta penjelasan terkait seringnya terjadi pemadaman listrik mendadak yang dikeluhkan masyarakat.

Ketua DPP LPK BARATA, Irfan, bersama sejumlah anggota menyampaikan bahwa pemadaman listrik tanpa pemberitahuan yang jelas telah menyebabkan kerugian bagi pelanggan, termasuk potensi kerusakan peralatan elektronik rumah tangga.

“Padahal tidak ada badai atau hujan lebat, tetapi listrik sering mati dalam waktu lama. Ini merugikan masyarakat. Kami ingin tahu, apakah ini karena masalah sistem atau human error,” ungkap Irfan.

Irfan juga menekankan bahwa sebagian besar pelanggan PLN di Pasuruan sudah menggunakan listrik prabayar dan jarang ada yang menunggak pembayaran. Oleh karena itu, ia meminta PLN memberikan penjelasan serta solusi agar pemadaman mendadak ini tidak terus terjadi.

Baca Juga :  Muswil Belum Jelas, Pemuda Muhammadiyah Bentuk Forum Rembuk Daerah

Menanggapi keluhan tersebut, Jainuddin, perwakilan dari UP3 PLN Pasuruan, menjelaskan bahwa pemadaman listrik terjadi karena adanya proses rekonfigurasi jaringan dan pembenahan infrastruktur.

“Pemadaman ini kami lakukan untuk mendukung pembenahan jaringan. Banyak jalur yang mencakup banyak wilayah, sehingga terkadang membutuhkan pemadaman sementara,” jelasnya.

Jainuddin juga menambahkan bahwa pemadaman listrik sering kali terkait dengan pembangunan jaringan tambahan, seperti yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan daya Rumah Sakit di wilayah Pasuruan.

“Contohnya, ada Rumah Sakit yang awalnya hanya menggunakan satu jaringan, tetapi dengan penambahan alat-alat medis yang membutuhkan daya besar, kami harus menambah jalur baru. Proses pembangunan ini membutuhkan pemadaman sementara, yang sebelumnya sudah kami umumkan melalui kanal resmi,” ujarnya.

PLN Pasuruan memastikan terus meningkatkan pelayanan sebagai penyedia layanan publik dan siap bersinergi dengan berbagai pihak untuk meminimalkan dampak pemadaman listrik ke depannya.