SUMENEP, Senin (31/07/2023) suaraindonesia-news.com – Dinas Pendidikan (Disdik) Sumenep, Madura, Jawa Timur, melepas atlet untuk berkompetisi pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) tingkat Provinsi Jatim 2023 di halaman Kantor Bupati setempat. Senin (31/07/2023).
Disdik Kabupaten Sumenep menurunkan puluhan atlet SD dan SMP di O2SN Provinsi Jawa Timur ini, untuk berlaga di berbagai cabang olahraga yang dilombakan mulai 01 hingga 04 Agustus 2023 mendatang di Kota Surabaya.
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Sumenep Agus Dwi Saputra mengungkapkan bahwa peserta O2SN Kabupaten Sumenep berjumlah 24 atlet, terdiri dari siswa tingkat SD sebanyak 12 siswa, dan SMP sebanyak 12 siswa.
“Atlet O2SN itu berlaga di lima Cabang Olahraga (Cabor) yang diperlombakan, yakni karate, pencak silat, renang, bulu tangkis dan kids atletik,” katanya saat melepas atlet O2SN tingkat Provinsi. Senin (31/07/2023).
Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Agus mengungkapkan bahwa meskipun pelaksanaan O2SN Provinsi ini tidak dianggarkan, namun pihaknya tetap mengikutkan siswa berprestasi pada kejuaraan itu, sebagai upaya mencetak anak-anak menjadi generasi emas.
“Kami secara mandiri tetap mendaftarkan mereka untuk mengikuti O2SN Provinsi 2023, semoga mereka meraih prestasi demi mengharumkan Kabupaten Sumenep,” katanya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumenep Edi Rasiyadi mengatakan bahwa para atlet yang mengikuti O2SN dalam menggapai prestasi tetap menjaga sportivitas dalam setiap pertandingan, sehingga jangan sampai menghalalkan segala cara demi meraih kemenangan.
“Selamat berjuang dengan menunjukkan potensi yang luar biasa, untuk meraih prestasi menjadi juara di berbagai cabang yang diperlombakan di O2SN itu,” tandasnya.
Reporter: Ari
Editor: Amin
Publisher: Eka Putri