Dinkes Lumajang Lakukan Pendampingan Kesehatan Kepada Ponpes - Suara Indonesia
PendidikanRegional

Dinkes Lumajang Lakukan Pendampingan Kesehatan Kepada Ponpes

×

Dinkes Lumajang Lakukan Pendampingan Kesehatan Kepada Ponpes

Sebarkan artikel ini
IMG 20190424 221457
Kegiatan orientasi Pondok Pesantren yang di laksanakan Dinkes Lumajang.

LUMAJANG, Rabu (24/4/2019) suaraindonesia-news.com – Pentingnya peran serta masyarakat dalam pembangunan kesehatan telah diakui semua pihak, baik perorangan maupun organisasi. Ini terbukti dengan mempercepat pembangunan kesehatan tersebut setinggi-tingginya dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat tercapat nantinya.

Menurut Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lumajang, dr Rosyidah, kepada media ini mengatakan jika peran serta institusi keagamaan yang cukup besar dan sangat strategis yaitu dengan membentuk dan mengembangkan Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM).

“Dengan dibentuk Pos Kesehatan Pesantren (Poskestren) UKBM tersebut lebih mengedepankan upaya promotif dan preventif namun tanpa mengesampingkan upaya kuratif dan rehabilitatif dengan binaan Puskesmas setempat,” kata dr Rosyidah kepada wartawan, siang tadi.

Pada tahun 2018 lalu, kata dr Rosyidah, telah terbentuk 41 Poskestren dengan jumlah santri husada sebanyak 903 orang.

“Poskestren berstrata mandiri ada 5, purnama ada 16, madya ada 11dan strata pratama ada 9 Poskestren,” paparnya lagi.

Ditambahkan lagi oleh dr Rosyidah, bahwa di Kabupaten Lumajang ada sekitar 132 Pesantren. Dan dari situ, kata dr Rosyidah, bisa disimpulkan bahwa masih ada 31 persen saja Poskestren yang terbentuk dengan strata pratama – madya masih sekitar 48 persen.

“Dan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas Poskestren nya, maka perlu dilakukan pendampingan Poskestren oleh pendamping organisasi kemasyarakatan keagamaan,” ujarnya.

“Yang mana hal itu, kata dr Rosyidah, sebagai langka awal untuk membekali pendamping tentang kegiatan Poskestren dan menyampaikan tugas-tugas, itu perlu ada sebuah orientasi pendamping Poskestren,” paparnya lagi.

Sementara itu, menurut Kasi Propemas Dinkes Kabupaten Lumajang, Irma Rokhmania menambahkan kepada media ini bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas Poskestren di 10 Poskestren binaan pada tahun 2019 ini.

“Ini juga untuk meningkatkan pengetahuan Poskestren tentang konsep dasar, peran serta pendamping dalam mewujudkan Pondok Pesantren yang bersih dan sehat,” ujarnya.

Selain itu, kata Irma, orientasi ini ditujukan untuk meningkatkan pengaletahuan dan keterampilan santri husada tentang gizi dan cara menentukan status gizinya, juga cara melakukan survey Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), SMD dan MMPP.

“Juga terkait dengan kebersihan dan kesehatan lingkungan Pondok Pesantren serta memberikan pengetahuan tentang penyakit yang sering terjadi di Pondok Pesantren,” pungkasnya.

Kegiatan orientasi ini diikuti oleh pengasuh Pondok Pesantren, santri husada, pendamping ormas, kemenag, PPD, tim pembina tingkat Puskesmas dan tim pembina tingkat Dinkes.

Reporter : Fuad
Editor : Amin
Publiser : Dewi