Diduga Stres, Seorang Kakek Ditemukan Tewas di Kolam Lele - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Berita UtamaPeristiwaRegional

Diduga Stres, Seorang Kakek Ditemukan Tewas di Kolam Lele

×

Diduga Stres, Seorang Kakek Ditemukan Tewas di Kolam Lele

Sebarkan artikel ini
IMG 20200725 214937
Kondisi kakek yang ditemukan tewas di kolam lele.

SITUBONDO, Sabtu (24/7/2020) suaraindonesia-news.com – Hilang selama lima hari seorang kakek di Situbondo ditemukan tewas tenggelam dengan kondisi sudah membengkak didalam kolam lele di Dusun Paddegan, Desa Bugeman, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.

Selanjutnya untuk kepentingan penyelidikan, jasad Suramo (70) warga Desa Paowan, Kecamatan Panarukan oleh petugas Polsek Kendit dibantu warga setempat segera dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdoer Rahem Situbondo untuk di otopsi.

Keterangan yang diperoleh menyebutkan, sebelum ditemukan tewas didalam kolam, korban yang pamit pergi ke suatu pengajian sempat dicari cari oleh keluarganya karena tidak pulang pulang. Sekitar pukul 17.00 sore, seorang warga menemukan korban sudah tidak bernyawa mengapung di dalam kolam lele.

Baca Juga :  Transaksi Motor KM, Berkedok Jual Beli Online, Di Hajar Massa

Sontak penemuan tersebut membuat warga sekitar menjadi heboh hingga akhirnya dilaporkan ke pihak yang berwajib. Begitu mendapat laporan adanya penemuan mayat, Polsek Kendit segera mendatangi TKP dan mengevakuasi korban ke RSUD Abdoer Rahem.

Baca Juga :  Pasca Terdamparnya KM Sabuk Nusantara 91, Syahbandar UPP Kelas III Sapeken Dinilai Tidak Bertanggung Jawab

Kasubag Humas Polres Situbondo, Iptu Ali Nuri membenarkan adanya seorang kakek berinisial SR yang diduga stress meninggal didalam kolam lele dan ditemukan oleh warga.

“Diperkirakan sudah meninggal lima hari lalu dan ditemukan sekitar pukul 17.00 WIB. Dugaan sementara karena stres dan oleh petugas Polsek langsung dievakuasi ke RSUD untuk di visum. Hasil pemeriksaan tidak ada tanda kekerasan ataupun penganiayaan yang terdapat pada tubuhnya,” katanya.

Reporter : Ugik
Editor : Amin
Publisher : Ela