BeritaPolitik

Didampingi 4 Partai Pengusung, Paslon Kharisma Daftarkan Diri ke KPU Pamekasan

Avatar of admin
×

Didampingi 4 Partai Pengusung, Paslon Kharisma Daftarkan Diri ke KPU Pamekasan

Sebarkan artikel ini
IMG 20240828 122613
Foto: Penandatanganan MoU Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan.

PAMEKASAN, Rabu ( 28/08) suaraindonesia-news.com – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Pamekasan Kholilurrahman dan Sukri (Kharisma), secara resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

Sebelum mendaftar, Kharisma melakukan deklarasi dari partai pengusung yakni Partai Demokrat, Nasdem, PAN dan Gelora. Yang berlokasi di Kantor DPC Partai Demokrat.

Ismail selaku perwakilan dari 4 partai pengusung Paslon Karismah mengatakan, siap untuk mendukung penuh, mengantarkan Paslon Kharisma sebagai pemimpin yang akan datang.

“Dengan ini kami siap dari 4 partai pengusung Kharisma Pamekasan bangkit bersama untuk Pamekasan maju secara resmi mendaftarkan diri untuk Paslon Kharisma,” ucapnya.

Dengan harapan semoga diberikan kelancaran dan dirinya juga mengucapkan banyak terima kasih atas sambutannya dari KPU.

“Terimakasih atas sambutannya. Ini luar biasa, kami diterima dengan sangat baik,” jelasnya.

Ditempat yang sama ketua KPU Pamekasan Mahdi mengungkapkan selamat datang untuk Paslon Kharisma yang sudah mengawali mendaftar dirinya ke KPU sebagai Calon Bupati Pamekasan.

“Kami menyambut baik tim rombongan Paslon Kharisma. Dan kami sudah menerima dokumen berkas pendaftarannya. Nanti kami bersama tim akan melakukan verifikasi keabsahan dokumen masing-masing Paslon,” tandasnya.

Kholilurrahman Paslon Karismah menyampaikan visi misi ke depan, bahwa Kharisma hadir untuk mensukseskan pendidikan, ekonomi

Sementara Kiai Kholil mengatakan, kebulatan tekad untuk maju sudah tidak bisa lagi dibendung sebab banyak kelompok bermunculan mendorong dirinya dan Sukri maju untuk Pamekasan. Mulai dari kelompok petani, pedagang, guru ngaji, para santri dan pelajar termasuk kelompok milenial.

“Kami mempunyai tekad bulat 80% yakin menang satu kali putaran. Bismillah bersama Kharisma masyarakat sejahtera,” tukasnya.

Perlu diketahui bersama dalam perjalanan tim Paslon Kharisma diiringi oleh Al-Banjari. Bersholawat bersama hingga ke pusat pendaftaran Paslon Bupati Dan Wakil Bupati ke KPU Pamekasan.