Danrem 061/Sk Kolonel Inf Mirza Agus Target Kota Bogor Dengan "Adem" - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Berita

Danrem 061/Sk Kolonel Inf Mirza Agus Target Kota Bogor Dengan “Adem”

×

Danrem 061/Sk Kolonel Inf Mirza Agus Target Kota Bogor Dengan “Adem”

Sebarkan artikel ini
IMG 20160928 WA0187

Reporter: Iran G Hasibuan

Bogor, Rabu 28/09/2016 (suaraindonesia-news.com) – Pisah sambut Danrem 061/Sk dari Brigjen TNI Eko Susetyo, M.M kepada Kolonel Inf Mirza Agus, telah berlangsung di Gedung IPB ICC Botani Square Kota Bogor, Selasa (27/9) kemarin.

Hadir dalam acara tersebut, Wali Kota Bogor Bpk Bima Arya, Wakil Wali Kota Bogor Bpk Usman Hariman, Dan Lanud ATS Marsma Hari Budhianto, Dan Wing 4 Lanud Ats Kolonel Pnb Zulfahmi, Dan Pusdik Intel Kolonel Arm M. Syafei, Dan sat II Resmob Kombes Polisi Chriatianto, Para Dansat Jajaran Wilayah Korem 061/Sk, Muspida Kota Bogor, Tokoh Agama dan Ormas Kota Bogor serta Bobat.

Baca Juga :  Setahun Kepemimpinan Ansar-Marlin, Ini Sederet yang Sudah Dilakukan

Dalam sambutannya Brigjen TNI Eko Susetyo, M.M, menyampaikan rasa terimakasih atas kerjasama yang telah berlangsung selama menjabat sebagai Danrem 061/Sk, dirinya memohon pamit serta restu kepada tamu yang hadir pada acara tersebut, karena akan meninggalkan Bogor untuk menempati jabatan yang baru , yaitu sebagai Wadan Penerbad.

Diakhir sambutannya Brigjen TNI Eko Susetyo berpesan kepada semua agar tetap menjunjung tinggi persatuan serta persahabatan demi menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta.

Dalam kesempatan yang sama Danrem 061/Sk Kolonel Inf Mirza Agus menceritakan bahwa sebelum menjadi Danrem 061/.Suryakancana, dirinya sempat bertugas di Bogor sebagai Komandan Kodim.

Lebih lanjut Danrem menyampaikan rasa syukur dan berterimaksih karena sudah di berikan kepercayaan untuk menjabat sebagai Danrem 061/Suryakancana.

Baca Juga :  Babinsa Duko Timur Dampingi Warga Kembangkan Usaha Ternak Ayam Petelur

“Mari kita jadikan Bogor sebagai Kota
“Adem” (bebas polusi dan kerawanan),” ungkapnya.

“Adem” yang dikatakan Danrem pada acara tersebut adalah harapan kedepan untuk Kota Bogor adalah aman, disiplin, enjoy dan menarik. Aman yaitu Korem 061/Sk siap melaksanakan PAM Presiden RI, disiplin yaitu semakin disiplinnya para pengguna jalan serta angkutan umum, enjoy yaitu harapan agar para wisatawan yang berkunjung ke Kota Bogor merasa enjoy dalam wisatanya, menarik yaitu dari ketiga poin tersebut Danrem berharap Bogor kedepan, semakin banyak investor untuk berinvestasi dalam dunia pariwisata.