MALANG, Sabtu (1/10) suaraindonesia-news.com – Komandan Lanud Abdulrachman Saleh, Marsma TNI Reza R.R. Sastranegara, S.Sos., M.A.P., MNSS, resmi menutup gelaran Open Turnamen Bola Voli Putra dan Putri Danlanud Abd Saleh Cup I Tahun 2025 yang digelar di Lapangan Dirgantara Lanud Abd Saleh.
Dalam laga final sektor putra, tim Lanud Abd Saleh tampil dominan dengan kemenangan telak 3–0 atas tim Gunajaya. Sementara di sektor putri, tim Uibu berhasil merebut gelar juara pertama setelah mengalahkan tim Gilas Kharisma dalam pertandingan ketat dan menarik yang digelar pada Jumat malam.
Acara penutupan turut dihadiri oleh Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3/D.II Lanud Abd Saleh, Ny. Uphik Reza Sastranegara, Danwing 2, para Kepala Dinas, Dansat jajaran Lanud Abd Saleh, serta disaksikan oleh ratusan penonton yang memadati Lapangan Dirgantara.
Dalam sambutannya, Marsma TNI Reza R.R. Sastranegara menyampaikan apresiasi dan kebanggaan atas semangat sportivitas serta kebersamaan seluruh peserta dan panitia penyelenggara.
“Turnamen ini bukan hanya menjadi ajang meraih prestasi, tetapi juga sarana mempererat silaturahmi, menumbuhkan semangat sportivitas, serta mewujudkan TNI AU yang Ampuh (Adaptif, Modern, Profesional, Unggul, dan Humanis) melalui bidang olahraga,” ujar Danlanud.
Penutupan turnamen ditandai dengan penyerahan piala dan hadiah kepada para pemenang. Adapun daftar juara sebagai berikut:
Kategori Putra:
- Juara I: Tim Lanud Abd Saleh
- Juara II: Tim Gunajaya
- Juara III: Tim UM Malang
- Juara IV: Tim X-33
Kategori Putri:
- Juara I: Tim Uibu
- Juara II: Tim Gilas Kharisma
- Juara III: Tim Galaxy Raya
- Juara IV: Tim Gunajaya
Dengan berakhirnya laga final tersebut, seluruh rangkaian kegiatan Open Turnamen Bola Voli Putra dan Putri Danlanud Abd Saleh Cup I Tahun 2025 resmi ditutup dalam suasana penuh semangat kebersamaan, sportivitas, dan sukses dalam penyelenggaraannya.













