Cegah Penyebaran Virus Corona, KB Samsat Pasuruan Kota Pasang Alat Dekontaminasi & Kamera Suhu Tubuh - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
PendidikanRegional

Cegah Penyebaran Virus Corona, KB Samsat Pasuruan Kota Pasang Alat Dekontaminasi & Kamera Suhu Tubuh

×

Cegah Penyebaran Virus Corona, KB Samsat Pasuruan Kota Pasang Alat Dekontaminasi & Kamera Suhu Tubuh

Sebarkan artikel ini
IMG 20200327 151907
Kantor Bersama (KB) Samsat Pasuruan Kota pasang alat decontaminasi area dan body thermal camera, Jumat (27/03/2020).

PASURUAN, Jumat (27/3/2020) suaraindonesia-news.com – Polisi Resort Pasuruan Kota tak henti-hentinya lakukan berbagai langkah untuk menangani dan pencegahan Pandemi Covid 19 (Corona). Setelah kemarin memasang decontaminasi box di Mako Polres Pasuruan Kota, kini Kantor Bersama (KB) Samsat Pasuruan Kota juga dipasangi alat decontaminasi area dan body thermal camera, Jumat (27/03/20).

Alat ini merupakan alat sterilisasi tubuh untuk masyarakat yang hendak melakukan pembayaran pajak bermotor harus melalui alat yang sudah disediakan ini. tujuannya tak lain untuk pencegahan dan meminimalisir adanya bencana Non alam ini.

Baca Juga :  Tol Paspro Desember 2018 Sudah Rampung

Adapun cara kerja bilik tersebut, kita hanya diam di tengah kemudian menekan tombol yang ada, lalu alat tersebut bekerja secara otomatis menyemprotkan anti virus keseluruh tubuh.

“Jadi masyarakat yang hendak masuk harus melalui decontaminasi area, setelah itu di cek suhu tubuhnya melalui body thermal camera, jika suhu tubuh melebihi 37 nantinya akan kordinasi dengan Dokpol Polres untuk dilakukan pengecekan kesehatan, hal ini dilakukan untuk waspada wabah covid-19,” ujar Kanit Regident, Iptu Widyagana Dhirotsaha.

Baca Juga :  Tim Penilai Inovasi Pelayanan Publik Jatim Kunjungi RSUD dr. H. Moh Anwar Sumenep

Selain itu, Rekan Polisi dari KB Samsat juga memasang batas tempat duduk masyarakat dengan tanda X sebagai bentuk Sosial Distance (jarak antar pengunjung) pada seluruh tempat duduk yang ada di KB Samsat.

“Dengan adanya beberapa alat yang kita pasang ini, para masyarakat yang lakukan pengurusan di KB samsat dalam kondisi steril dan sehat, sehingga mampu dalam melakukan pencegahan penyebaran Covod 19,” tukasnya.

Wartawan : M. Taufiq
Editor : Amin
Publisher : Ela