SUMENEP, Kamis (12/10/2023) suaraindonesia-news.com – Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar Sumenep, Madura, Jawa Timur meluncurkan produk baru bernama Bismillah Gerakan Melayani Simpanan Pelajar (Berani Simpel) khusus para pelajar.
Hadirnya produk Berani Simpel tersebut juga mendapat apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Sumenep karena mendorong peningkatan literasi keuangan bagi pelajar di Sumenep.
Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo mengatakan program itu akan berdampak signifikan terhadap peningkatan literasi dan inklusi keuangan para pelajar khususnya di Kabupaten Sumenep.
“Program ini menjadi langkah positif untuk peningkatan literasi dan inklusi keuangan di kalangan pelajar sejak tingkat SD hingga SMA,” katanya Rabu (11/10) kemarin.
Baca Juga: BPBD Sumenep Distribusikan Air Bersih ke Daerah Daratan dan Kepulauan
Dalam kemajuan teknologi yang berkembang saat ini, edukasi literasi keuangan sejak dini sangat diperlukan bagi setiap orang sehingga tidak terjerembab pada budaya-budaya konsumer yang berorientasi pada kepuasan sementara.
“Era digital saat ini, manakala pelajar tidak memiliki kemampuan mengelola keuangan secara cerdas dan bijak tentu saja mudah terjerumus pada konsumerisme, jadi budaya menabung perlu terus didorong agar tidak menjadi generasi yang konsumtif,” imbuhnya.
Bupati Sumenep juga mengaku mengapresiasi dan mendukung terhadap inovasi kreatif BPRS Bhakti Sumekar.
“Supaya keberadaannya sebagai salah satu BUMD berperan aktif dalam memajukan perekonomian daerah. Program ini menjadi salah satu ikhtiar agar para pelajar di Kabupaten Sumenep tidak menjadi generasi konsumtif, namun memiliki kesadaran untuk menabung,” pungkasnya.
Diketahui pada peluncuran produk BERANI SIMPEL sekaligus dilakukan penandatanganan kerja sama antara BPRS Bhakti Sumenep dengan OJK, Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, Kementrian Agama Kabupaten Sumenep, dan Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Kabupaten Sumenep.
Reporter : Ari
Editor : Wakid Maulana
Publisher : Amin