Babinsa Trasak Lakukan Komsos dengan Peternak Ayam Petelur, Dukung Pengembangan UMKM - Suara Indonesia
BeritaRegionalSosial Budaya

Babinsa Trasak Lakukan Komsos dengan Peternak Ayam Petelur, Dukung Pengembangan UMKM

×

Babinsa Trasak Lakukan Komsos dengan Peternak Ayam Petelur, Dukung Pengembangan UMKM

Sebarkan artikel ini
IMG 20250801 154624
Foto: Babinsa Desa Trasak, Sertu Agus Salim, saat Komsos dengan Asmuni, salah satu warga binaannya di Dusun Benleben, Desa Trasak, Kecamatan Larangan.

PAMEKASAN, Jumat (01/08) suaraindonesia-news.com – Dalam upaya mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah binaan, Babinsa Desa Trasak, Kecamatan Larangan, Sertu Agus Salim, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan seorang warga yang juga peternak ayam petelur, Asmuni, di Dusun Benleben, Jumat (1/8/2025).

Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara Babinsa dan warga, sekaligus memberikan dukungan serta motivasi bagi pelaku usaha lokal agar terus mengembangkan potensi ekonominya secara mandiri.

Sertu Agus Salim menyampaikan bahwa kegiatan komsos ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial, yang salah satunya dilakukan dengan mengunjungi pelaku usaha di desa.

“Kami hadir untuk mendorong dan memotivasi warga agar terus mengembangkan usaha produktif. Usaha peternakan ayam petelur seperti yang dijalankan Pak Asmuni sangat potensial untuk dikembangkan,” ujarnya.

Dari informasi yang dihimpun, Asmuni memelihara sekitar 300 ekor ayam petelur dan mampu menghasilkan antara 10 hingga 15 kilogram telur per hari. Untuk memenuhi kebutuhan pakan, ia menghabiskan sekitar lima karung per bulan.

Selain memberikan dukungan moral, Babinsa juga mendorong agar pengalaman Asmuni dapat menjadi inspirasi bagi warga lain.

“Berbagi pengalaman sangat bermanfaat, agar masyarakat lain yang berminat berwirausaha bisa belajar dan turut memperkuat perekonomian desa,” tambah Sertu Agus.

Melalui pendekatan ini, Babinsa berharap UMKM di sektor peternakan dapat berkembang secara berkelanjutan dan menjadi penopang ekonomi masyarakat di tingkat desa.