BeritaSosial Budaya

Babinsa Koramil 0826-02 Tlanakan Dampingi Petani di Musim Tanam

×

Babinsa Koramil 0826-02 Tlanakan Dampingi Petani di Musim Tanam

Sebarkan artikel ini
IMG 20241212 141057
Foto: Serda Moh. Masli saat membantu petani.

PAMEKASAN, Kamis (12/12) suaraindonesia-news.com – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan, Serda Moh Masli, Babinsa Desa Bandaran dari Koramil 0826-02 Tlanakan, terjun langsung mendampingi petani memulai musim tanam di Dusun Nangger, Desa Bandaran, Kecamatan Tlanakan, Kabupaten Pamekasan, Kamis (12/12/2024).

Bersama Asmoji, salah satu petani setempat, Serda Moh Masli membantu persiapan lahan dan penyemaian bibit padi. Kehadirannya tak hanya untuk membantu secara fisik, tetapi juga memberi motivasi kepada para petani agar lebih semangat dalam mengelola lahan.

“Musim tanam adalah momen penting bagi petani. Kehadiran Babinsa di sini bukan hanya membantu tenaga, tetapi juga memastikan semangat para petani tetap terjaga dan terarah,” ujar Serda Moh Masli.

Asmoji mengaku terbantu dengan pendampingan yang diberikan. Ia menyebutkan, kehadiran Babinsa sangat berarti, terutama menghadapi tantangan seperti perubahan cuaca yang tak menentu.

“Alhamdulillah, kami sangat terbantu. Dengan adanya pendampingan ini, kami semakin percaya diri untuk memulai musim tanam,” kata Asmoji.

Proses penyemaian dilakukan dengan cara menabur bibit pada lahan yang telah disiapkan, untuk kemudian ditanam setelah bibit tumbuh. Harapannya, padi yang ditanam dapat tumbuh subur dan menghasilkan panen yang melimpah.

Menurut Serda Moh Masli, kegiatan ini merupakan bagian dari program TNI dalam mendukung pemerintah meningkatkan produktivitas sektor pertanian.

“Dengan sinergi antara petani dan Babinsa, diharapkan pertanian di wilayah Tlanakan dapat terus berkembang, mendukung kebutuhan pangan masyarakat secara berkelanjutan,” jelasnya.

Keterlibatan Babinsa di sektor pertanian menjadi bukti nyata peran TNI dalam mendukung pembangunan desa dan kesejahteraan masyarakat.