Reporter : Jr
Sumenep, 5/8/2016 (Suaraindonesia-news.com) – Rusmiyati (44) pasangan dari Asfan (46), warga asal Kampung Tengah RT/RW 02/03 Asembagus, Sitobundo, Jawa Timur menghembuskan nafas terakhirnya, saat sedang asyik berduaan disalah satu Hotel yang beralamat di Jl.Trunojoyo Sumenep, Madura Jawa Timur. Jum’at (5/8/2016).
Hendra, Resepsionis Hotel, menyatakan, Sebelumnya suami korban memberitahu ke pihak hotel sekitar pukul 03.30 dinihari bahwa isterinya sedang kesurupan.
“Sebelum korban menghembuskan nafas terahir, suaminya memberi tahu jika isterinya kesurupan, dan pihak kami langsung mengecek ke kamar dan memang benar kondisi isterinya sedang kejang-kejang dan meninggal sekitar Pukul 05.00 pagi tadi,” kata Hendra.
Menurut Hendra, korban meninggal di kamar 16. dan langsung dibawah ke rumah sakit oleh Ponakannya.
“Kata suaminya, korban sudah biasa mengalami kesurupan dan kejang-kejang seperti itu dan biasanya itu sering terjadi setiap malam jum’at,” ujar Hendra.
Lanjut Hendra, Pasangan suami isteri nikah sirih itu chek in ke hotel pukul 21.30 Wib, dan berencana bersilaturahim ke saudaranya di Pulau, namun gagal berangkat karena cuaca laut yang tidak bagus.
“Pasangan itu baru nginap satu malam di hotel ini,” tukas Hendra.