AMKK Demo Kantor Bupati Sumenep, 2 Orang Pingsan - Suara Indonesia
Example floating
Example floating

AMKK Demo Kantor Bupati Sumenep, 2 Orang Pingsan

×

AMKK Demo Kantor Bupati Sumenep, 2 Orang Pingsan

Sebarkan artikel ini

Suara Indonesia-News.Com, Sumenep – Puluhan mahasiswa AMKK (Aliansi Mahasiswa Kepulauan Kangean), Sumenep, Madura, Jawa Timur dan keluarga korban yang hilang di kapal Dharma Bahari Sumekar (DBS) I mendatangi kantor bupati setempat, Senin (30/3/2015).

Kedatangan AMKK untuk menuntut pertanggung jawaban dan kelayakan transportasi laut yang sesuai dengan UU.

“Sesuai amanah UU, kami atas nama Aliansi Mahasiswa Kangean Kepulauan Kangean (AMKK) menuntut keadilan”, papar Nurul Iskil Fidaus Korlap Aksi.

Adapun beberapa tuntutan AMKK diantaranya :

  1. Ganti Kapal Sumekar dengan Armada Baru
  2. Proses secara hukum Pihak ABK (PT. Sumekar)
  3. Buka izin baru (suwasta) untuk penambahan armada baru
  4. Bedakan kapal barang dengan kapal manusia.
Baca Juga :  Aksi Protes, Siswa SMAN 1 Kalianget Mogok Belajar

Pada saat aksi berlangsung, dua orang keluarga korban pingsan yakni Arfiah, istri korban dan Dama, kakak korban. Sehingga mereka harus dilarikan ke rumah sakit umum daerah (RSUD) setempat untuk mendapat pertolongan medis.

Hingga berita ini di naikkan, puluhan mahasiswa dan keluarga korban melakukan dialog dengan sekretaris daerah (Sekdakab) sumenep.

Baca Juga :  Kodam XII/Tpr Gelar Sholat Idul Fitri 1443H/2022M Di Makodam

Sebelumnya, salah seorang penumpang kapal Dharma Bahari Sumekar (DBS) I, Hairul (30) warga Desa Duko, Kecamatan Arjasa, diduga melompat saat melintas di perairan utara Kepulauan Gua-gua, Kecamatan Ra’as, Senin (16/3/2015) sekitar pukul 20.00 Wib.

Sehingga nahkoda kapal harus memutar haluan kapal untuk mencari korban hingga memakan waktu 2 jam.

Karena korban tidak ditemukan, kapal kembali melanjutkan perjalanan. Hingga saat ini, korban belum ditemukan. (zai/liq/rf).