ACEH ABDYA, Senin (4/12/2017) suaraindonesia-news.com – Polsub sektor setia bersama Danposmil 08 menyisir desa pendalaman di Kecamatan setia Kabupaten Aceh Barat Daya, dengan menggunakan senjata SS1 dan M.16.
Pantauan awak media ini,Dalam penyisiran tersebut petugas menggunakan mobil patroli. Kegiatan itu dilaksanakan bertujuan untuk mengantisipasi kamtibnas, jelang pelaksanaan milad GAM yang akan dilaksanakan, Minggu (4/12/2017) besok.
Polsub sektor kecamatan setia, AIptu M.Yasir yang didampingi Serma Gianto kepada suaraindonesia-news.com mengatakan, jelang Milad GAM yang dilaksanakan 4 Desember, polisi bersama TNI melaksanakan patroli di desa pedalaman setia.
Patroli tersebut menggunakan Mobil Patroli, dan petugas membawa senjata api laras panjang SS1dan M.16.
“Saya pikir patroli seperti ini sangat efektif dalam mencegah gangguan dari provokator,” kata Aiptu M.Yasir.(Nazli/Jie).
