Baanar Sumenep Fasilitasi Rehab Pecandu Narkoba - Suara Indonesia
Example floating
Example floating

Baanar Sumenep Fasilitasi Rehab Pecandu Narkoba

×

Baanar Sumenep Fasilitasi Rehab Pecandu Narkoba

Sebarkan artikel ini
IMG 20170807 201455
Pengurus Baanar Saat di BNN Sumenep

SUMENEP, Senin (7 Agustus 2017) suaraindonesia-news.com – Setelah dikukuhkan kemarin (06/08/2017), Baanar Kecamatan Rubaru langsung action dengan melakukan pendampingan terhadap pecandu narkoba.

Adalah Mamat (nama samaran) warga asal Desa Basoka yang masih sekolah di tingkat menengah pertama yang kecanduan narkoba jenis sabu-sabu akibat ajakan dan paksaan temannya.

Oleh Baanar Kecamatan Rubaru Mamat di bawa ke BNNK Sumenep untuk dilakukan rehabilitasi, dan langsung ditemui oleh kasi konseling BNNK Sumenep.

Baca Juga :  Bule Asal Belanda Diringkus Satreskoba Polresta Denpasar

Dari hasil pemeriksaan BNN, yang bersangkutan sudah sering mengkonsumsi narkoba jenis sabu. Sehingga sudah terjadi kerusakan di bagian sarafnya. Baca Juga: Ajang Demokrasi Siswa, MTs An – Najah I Gelar Pemilihan Ketua Osis

“Anak tersebut sudah diatas sedang dengan keterangan Nilai yang didapat 7,” jelas Aspandi konseling BNNK Sumenep.

Sementara Tazam kepala Baanar Rubaru, mengaku sudah lama melakukan komunikasi dengan keluarga korban, dan baru sekarang mendapat izin sehingga langsung di bawa untuk direhab.

Baca Juga :  LKS Mau Dikembalikan ke Konvensional, GP Ansor: Tidak Perlu Ada Revisi Qanun Aceh

“Betul sudah lama kami bicara, dan alhamdulillah diterima,” uangkap Tazam.

Kepala Baanar Sumenep, Suryadi mengatakan, bangga dengan kinerja anak buahnya, dan harus di contoh oleh pengurus baanar lain di Sumenep.

“Kami sangat bangga, dan perlu di contoh oleh pengurus baanar di kecamatan lain,” tegas Suryadi. (Sr)