Menjelang Hari Ke 7 Ops Semeru 2017, Satlantas Bagikan Sembako Ke Yayasan Panti Asuhan - Suara Indonesia
Example floating
Example floating

Menjelang Hari Ke 7 Ops Semeru 2017, Satlantas Bagikan Sembako Ke Yayasan Panti Asuhan

×

Menjelang Hari Ke 7 Ops Semeru 2017, Satlantas Bagikan Sembako Ke Yayasan Panti Asuhan

Sebarkan artikel ini
IMG 20170307 163601
Pemberian Sembako

Reporter : Liq

SUMENEP, Selasa (7/3/2017) suaraindonesia-news.com – Menjelang Hari ke 7 Operasi Simpatik (Ops) Semeru 2017, Jajaran satuan lalu lintas Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar bermacam kegiatan, mulali dari himbauan berlalu lintas, pemberian stiker, tindakan dan kali ini membagikan sembako ke Panti Asuhan yang ada di Kota Sumenep tersebut.

Kegiatan  Satuan Lalu Lintas Polres Sumenep dalam Operasi Simpatik Semeru 2017 kali ini tampak berbeda, yang biasanya para petugas Satlantas memberikan himbauan dan tindakan di Jalan Raya pada pengendara motor yang melanggar rambu-rambu Lalu Lintas, ternyata para pengatur kelancaran arus lalu lintas saat ini mengambil kegiatan bagi-bagi bingkisan sembako, berupa beras, mie instans, gula, minyak, teh, dan kopi.

Baca Juga :  Hadiri Sidang Paripurna II, Bupati dan Wabup Serahkan Jawaban Pandangan Umum
Personel Satlantas Polres Sumenep foto bersama usai kegiatan
Personel Satlantas Polres Sumenep foto bersama usai kegiatan

Kasat Lantas Polres Sumenep, AKP Eka Anggraina saat dikonfirmasi mengatakan, kali ini operasi simpatik fokus pada himbauan selain itu memberikan sembako kepada Yayasan Panti Asuhan anak milik dinas sosial provinsi Jawa Timur dan yayasan Al-Istiqomah perum satelit.

Baca Juga :  Wabup: BPN Beri Kepastian Hukum Kepemilikan Tanah dan Cegah Sengketa di Deli Serdang

“Bantuan berupa sembako ini lebih dapat dirasakan manfaatnya oleh anak-anak yatim yang ada dipanti asuhan yang membutuhkan,” kata Eka, Senin (7/3/2017).

Sehingga kata Eka, melalui kegiatan sosial ini dapat mempererat tali silaturahmi antar sesama.

Eka berharap, personil Polri khususnya Lalu Lintas bisa lebih dekat dan dipercaya oleh masyarakat. Tukasnya.