SUMENEP, Jumat (6/3) suaraindonesia-news.com – Kabar gembira bagi warga Sumenep yang berada di perantauan, khususnya di Jakarta dan sekitarnya. Tahun ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep kembali menghadirkan program Mudik Gratis 2025 Bareng Achmad Fauzi Wongsojudo guna memfasilitasi perantau untuk pulang kampung dan merayakan Lebaran bersama keluarga tanpa biaya.
Pemerintah Kabupaten Sumenep menyediakan sedikitnya 6 armada bus.
Mudik gratis ini dijadwalkan berangkat pada Selasa, 25 Maret 2025, pukul 05.30 WIB dari Parkir Timur Selatan Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, dan akan berakhir di Pendopo Keraton Sumenep.
Bagi warga Sumenep yang ingin mengikuti program ini, cukup menyiapkan fotokopi KTP atau identitas lain yang membuktikan bahwa mereka berasal dari Sumenep.
Pendaftaran dapat dilakukan melalui panitia yang telah ditunjuk, salah satunya dengan menghubungi Yadi di nomor 0817 388 378.
Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menyatakan bahwa program ini merupakan bentuk perhatian Pemkab Sumenep terhadap warganya yang merantau, terutama bagi mereka yang ingin berkumpul dengan keluarga saat Hari Raya.
“Alhamdulillah, tahun ini kita masih bisa melaksanakan program sosial ini untuk masyarakat Sumenep yang ada di perantauan. Ini adalah bagian dari upaya kami untuk meringankan beban warga yang ingin pulang kampung,” ujar Bupati Fauzi.
Ia juga berharap program ini dapat terus berkembang dan menjangkau lebih banyak warga Sumenep di berbagai daerah.
“Semoga tahun depan program ini bisa diperluas agar semakin banyak masyarakat Sumenep yang merasakan manfaatnya,” pungkasnya.
Bagi perantau Sumenep yang ingin menikmati perjalanan mudik yang aman dan nyaman, segera daftarkan diri sebelum kuota terpenuhi!
Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Perhubungan (Disperkimhub) Sumenep Yayak Nurwahyudi membenarkan bahwa dari 6 armada bus yang disiapkan itu, diyakini mampu untuk menampung sekitar 270 orang penumpang.
Yayak menegaskan, bahwa program mudik gratis ini rutin digelar setiap tahun dengan tujuan untuk meringankan beban warga Sumenep yang merantau di Jakarta.
“Dengan program ini, warga bisa pulang kampung dengan syarat melalui program mudik gratis,” terang Yayak Nurwahyudi pada Senin (10/3/2025).












