Koramil 0826-04 Galis Gelar Masa Ta'aruf Siswa Madrasah Ponpes Miftahul Qulub - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Berita UtamaRegional

Koramil 0826-04 Galis Gelar Masa Ta’aruf Siswa Madrasah Ponpes Miftahul Qulub

×

Koramil 0826-04 Galis Gelar Masa Ta’aruf Siswa Madrasah Ponpes Miftahul Qulub

Sebarkan artikel ini

PAMEKASAN, Senin (15/07) suaraindonesia-news.com – Yayasan Miftahul Qulub Polagan Galis bekerja sama dengan Koramil 0826-04 Galis mengadakan kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah Ponpes Miftahul Qulub. Acara ini bertujuan memberikan pembekalan wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada siswa-siswi MTs, MA, dan SMK tahun ajaran baru di Ponpes Miftahul Qulub, Desa Polagan, Kecamatan Galis, pada Senin (15/07/2024).

Peltu Mohammad Herman, yang bertindak sebagai pemateri, menyampaikan bahwa pembekalan wawasan kebangsaan ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme dan kecintaan terhadap tanah air.

Baca Juga :  Konsolidasi Menuju 2019, Partai NasDem Resmi Berkibar di Mare

Dalam penyampaiannya, ia menekankan pentingnya pemahaman kebangsaan bagi generasi muda, khususnya para pelajar, sebagai upaya untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Baca Juga:Pelda Andi Ismanto Beri Wawasan Kebangsaan Siswa Baru Madrasah Aliyah Sumber Bungur Pakong

“Pembekalan ini sangat penting untuk membentuk karakter siswa-siswi yang cinta tanah air, memahami nilai-nilai kebangsaan, serta memiliki semangat bela negara,” ujar Peltu Mohammad Herman.

“Dengan adanya pembekalan wawasan kebangsaan ini, diharapkan para siswa-siswi dapat menjadi generasi penerus bangsa yang memiliki rasa tanggung jawab terhadap negara dan bangsa,” imbuhnya.

Para siswa-siswi yang hadir tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut. Mereka diberi pemahaman tentang sejarah perjuangan bangsa, pentingnya menjaga persatuan dalam keberagaman, serta bagaimana berperan aktif dalam menjaga keutuhan NKRI.

Baca Juga :  Pj Bupati Pamekasan Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2024

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Masa Ta’aruf Siswa Madrasah tingkat MTs, MA, dan SMK yang dilaksanakan oleh Ponpes Miftahul Qulub setiap tahun ajaran baru.

Reporter: May
Editor: Amin
Publisher: Eka Putri