RegionalSosial Budaya

Ziarah TMP, Kakanwil: Teruskan Perjuangannya, Berikan Layanan Terbaik

Avatar of admin
×

Ziarah TMP, Kakanwil: Teruskan Perjuangannya, Berikan Layanan Terbaik

Sebarkan artikel ini
IMG 20211026 201135
Kemenkumham Kalbar Fery Monang Sihite memimpin Ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Drama Patria Jaya.

KUBU RAYA, Selasa (26/10/2021) suaraindonesia-news.com – Ziarah ini menjadi renungan bagi kita agar dapat meneruskan perjuangan para pahlawan untuk dapat senantiasa bekerja keras memberikan pelayanan terbaik, agar Kemenkumham semakin PASTI.

Hal itu disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat, Fery Monang Sihite saat menghadiri acara Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Patria Jaya, di Jalan Adisucipto, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya.

Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Dharma Karyadhika Tahun 2021 dengan puncak acara pada tanggal 30 Oktober setiap tahunnya. Dan tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Bertindak sebagai inspektur upacara, Kakanwil hadir didampingi Kepala Divisi Adminstrasi, Anggiat Panjaitan, Kepala Divisi Keimigrasian, Pamuji Raharja dan Plt. Kepala Divisi Pemasyarakatan, Eka Jaka Riswantara yang sekaligus menjadi komandan dalam upacara tersebut. Hadir pula Kepala Unit Pelaksana teknis (UPT) se-Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya.

Sebagai bentuk simbolis penghormatan kepada arwah para pahlawan khususnya di Kalbar, Fery memimpin mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga tepat di depan tugu TMP Dharma Patria Jaya. Dilanjutkan penaburan bunga oleh Para Pimpinan Tinggi, Kepala UPT dan para peserta upacara.

Ditemui tim Humas Kanwil Kemenkumham Upacara usai acara, Fery mengaku ziarah ini memang sebuah ceremonial.

“Yang lebih utama itu adalah implementasi dari kita pegawai Kemenkumham dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan membawa semangat dari para pahlawan yang sudah gugur mendahului kita,” tegasnya.

Reporter : Agus M
Editor : Redaksi
Publisher : Syaiful