RegionalSosial Budaya

BMS Berdayakan Masyarakat Dengan Tanam Pohon Produktif

Avatar of admin
×

BMS Berdayakan Masyarakat Dengan Tanam Pohon Produktif

Sebarkan artikel ini
IMG 20210308 101152
Kades Kenongo, Babinsa dan Babinkamtibmas saat simbolis penanaman pohon produktif.

LUMAJANG, Senin (8/3/2021) suaraindonesia-news.com – Dalam rangka memberdayakan masyarakat Desa, Yayasan Kemanusiaan Bersama Membantu (BMS) Indonesia, melakukan kegiatan tanam pohon sebagai bagian dari kepedulian terhadap lingkungan.

“Kegiatan tanam pohon produktif ini sebagai upaya memberdayakan masyarakat tak mampu di Desa Kenongo, Kecamatan Gucialit, Lumajang,” kata Ketua Pantia, Agus Soleh kepada media ini.

Agus juga menyatakan, bahwa kegiatan ini merupakan peringatan HUT Yayasan BMS Indomesia yang kelima. Kali ini, kata Agus, memang diperingati dengan cara yang berbeda.

“Tanam pohon produktif sebagai wujud menjaga ekosistem lingkungan, sekaligus nantinya pohon ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat tak mampu di sekitar lokasi,” paparnya.

Ini menurut Agus, adalah rangkaian kegiatan dalam rangka milad Yayasan BMS Indonesia ke 5 yang jatuh pada 11 Maret 2021 mendatang. Kegiatan ini, kata Agus, dilasanakan oleh Relawan Masyarakat Indonesia (RMI) yang sayap organisasi melinial Yayasan Kemanusiaan Bersama Membantu Sesama Indonesia (YK-BMSI).

“Kami juga bekerjasama dengan pemuda karang taruna Desa Kenongo, Pemerintahan Desa Kenongo, Babinsa, dan Babinkamtibnas,” tambahnya.

Penanaman pohon produktif, kata Agus ada beberapa tanaman buah seperti bibit kelengkeng, sawo kecik, sirsak, nangka, durian dan matoa.

“Tujuan kegiatan ini jelas pemberdayaan kemandirian ekonomi warga tidak mampu dari sektor pertanian,” tambah Agus.

Adapun lokasi penanaman ini berada di Dusun Margodadi, Desa Kenongo, Kecamatan Gucialit. Penanaman secara simbolis di area pinggir lapangan sepak bola Desa Kenongo, dilakukan bersama Kepala Desa (Kades) Kenongo Wardoyo, Babinsa Budi dan Babinkamtibmas Tulus.

Selanjutknya penanaman diserahkan kepada warga untuk ditanam di pekarangannya masing-masing.

Sementara itu, Kades Kenongo Wardoyo mengatakan kalau pihaknya sangat berterimakasih atas kegiatan seperti ini dilakukan di desanya.

“Masyarakat disini sangat antusias sekali dengan penanaman pohon produktif, sebab hasilnya nanti dapat dinikmati sampai anak cucunya,” pungkasnya.

Reporter : Fuad
Editor : Redaksi
Publisher : Syaiful