Ternyata Sampang Masuk Grafik Tugas Percepatan Penanganan Virus Corona - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
PendidikanRegional

Ternyata Sampang Masuk Grafik Tugas Percepatan Penanganan Virus Corona

×

Ternyata Sampang Masuk Grafik Tugas Percepatan Penanganan Virus Corona

Sebarkan artikel ini
IMG 20200324 111117

SAMPANG, Selasa (24/3/2020) suaraindonesia-news. com– Ternyata, berdasarkan grafik serta distribusi data yang bersumber dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 atau virus corona Jawa Timur, menunjukan Kabupaten Sampang, menjadi salah satu daerah yang di dalamnya ada warga berstatus sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP).

Dalam grafik tersebut menujukan jika ODP tertinggi adalah Surabaya, Malang dan disusul Jember. Sementara Kabupaten Sampang sendiri hampir sama dengan Situbondo, Blitar, Jombang dan lainya.

Baca Juga :  Dedie: Setiap Kegiatan Yang Melibatkan Massa Dalam Jumlah Tertentu, Harus Terlebih Dahulu Koordinasi Dengan GTTP Covid-19

Sayangnya, meski sudah jelas data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sampang masuk ODP, Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Agus Mulyadi engan memberikan keterangan.

Namun, sebelumnya pihaknya mengatakan bahwa Pemkab Sampang telah membuka Posko penanganan Covid-19 atau Corona bertempat di gedung Kesenian, Jalan Wijaya Kusuma.

Baca Juga :  Ruas Lintasan Jalan Terancam Amblas, Masyarakat Desa Pante Rambong Cemas

“Posko kita buka 14 hari pertama sampai 31 Maret,” Jelasnya.

Sekadar diketahui, dalam grafik Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jatim tersebut terdapat 20 wilayah ODP.

Reporter : Nora/luk
Editor : Nora/Luk
Publisher : Ela