Taman Pintu Gerbang Sampang Sulitkan Akses Jalan Warga, SKPD Saling Tuding

oleh -248 views
Warga saat menunjukkan taman pintu gerbang untuk di pugar supaya akses jalan kendaraan roda empat bisa masuk

SAMPANG, Senin (16/7/2018) suaraindonesia-news.com – Akses jalan warga di Kampung Pleyang Desa Tanggumong, Kecamatan Sampang, terhalang taman pintu gerbang, sehingga kendaraan roda empat tidak bisa masuk ke rumah warga.

Menurut Hosinul Rijal (49) warga kampung Pleyang Desa Tanggumong, Kecamatan Sampang mengatakan, beberapa kali keluhan warga kepada pihak terkait, karena jalan tersebut dibutuhkan untuk jalan warga setempat, seperti DLH, PUPR dan DPRKP, akan tetapi tidak ada tanggapan sama sekali, bahkan saling lempar tanggung jawab.

“Beberapa kali warga melaporkan bahwa separuh taman pintu gerbang untuk jalan warga, akan tetapi pihak terkait saling lempar tanggung jawab,” jelasnya kepada suaraindonesia-news.com, Senin (16/7/2018).

Chandra R Amin, Kabid Kawasan Permukiman, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) Sampang menuturkan pihaknya hanya di perintah oleh atasan untuk moniv saja ke lokasi. Sebenarnya bukan tugas kami. Taman pintu gerbang adalah wewenang DLH dan PUPR.

“Kami menangani jalan lingkungan perkotaan, kalau jalan ini, jalan desa dan taman pintu gerbang ranah DLH dan PUPR,” tuturnya.

Sementara Irawan, Kabid Konservasi, Rehabilitasi Lingkungan Hidup dan Pertamanan, menjelaskan sebetulnya jalan tersebut jalan setapak, ada proyek Pokmas 1 tahun lalu dibuat jalan baru yang lebih lebar dan taman pintu gerbang sudah lama di bangun sebelum ada jalan baru tersebut.

“Kalau memang di butuhkan warga setempat, silahkan melaporkan ke atasan, kebijakan ada di atasan, kalau perlu kami akan jemput bola untuk menghadap ke Bupati,” ungkapnya melalui telepon selulernya.

Reporter : M2T
Editor : Amin
Publisher : Imam

Tinggalkan Balasan