SMK Al Ittihad, Berkomitmen Siap Tingkatkan Mutu Pendidikan Melalui Perpustakaan Yang Memadai

oleh -385 views
SMK Al Ittihad

Reporter : Sarimin

Sumenep, Suara Indonesia-News.Com – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Al Ittihad, adalah salah satu Sekolah SMK yang ada di Kabupaten Sumenep, tepatnya di Desa Lembung Timur Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

SMK jurusan tehnik pengelola hasil pertanian (TPHP) ini selalu berupaya untuk terus bisa meningkatkan kualitas pendidikan, salah satunya dengan upaya dengan ketersediaan perpustakaan yang memadai dan bisa menunjang pendidikan yang ada di SMK Al Ittihad.

KH. Ali Rifqi Abdullah selaku Ketua Yayasan SMK Al Ittihad, tidak bosan-bosan terus berupaya agar sekolahnya memiliki perpustakaan yang bisa menunjang proses belajar mengajar di sekolahnya, salah satu upaya yang ia lakukan dengan mengajukan permohonan kepada pemerintah daerah untuk mendapatkan pembangunan perpustakaan.

KH. Rifqi Abdullah, Ketua Yayasan SMK Al Ittihad
KH. Rifqi Abdullah, Ketua Yayasan SMK Al Ittihad

“Alhamdulillah tahun ini sekolah kami mendapatkan satu lokal pembangunan perpustakaan dari dana alokasi kusus (DAK) sebesar 240.000.000 sekaligus mobilernya,”kata KH. Ali Rifqi Abdullah Ketua Yayasan SMK Al Ittihad.

Menurutnya, pihak sekolah dan yayasan tentunya menyambut baik bantuan tersebut, untuk itu pihaknya berjanji akan memaksimalkan dana tersebut sesuai juknis yang ada.

Tidak hanya itu, ia juga berkomitmen akan terus berupaya di dalam mendidik siswa siswi untuk terus berkembang dalam membangun karakter pendidikan, utama mengarahkan siswa agar menjadi siswa yang berprestasi dan bermartabat.

KH. Ali Rifqi Abdullah juga optimis, dengan adanya bantuan satu lokal bangunan perpustakaan tersebut, proses pendidikan di sekolahnya akan lebih meningkat dari tahun sebelumnya, Hal ini terlihat antusias warga sekitar di dalam menitipkan anaknya ke lembaga SMK Al Ittihad, karena menurutnya, jurusan TPHP, sesui dengan lokasi masyarakat sekitar sekolah.

Ia menambahkan, Apalagi keberadaan sekolah saat ini, sudah mendapat respon baik di kalangan pemerintah Kabupaten Sumenep sejak sekolah didirikan, selain itu juga fasilitas gedung yang sudah cukup menambah daya tarik kepada siswa dalam melaksanakan KBM setiap harinya.

Selain itu, pihaknya juga banyak berterima kasih kepada pemerintah daerah yang telah memberikan bantuan 1 ruang gedung perpustakaan dengan dana alokasi khusus (DAK) sebesar 240.000.000.

Tinggalkan Balasan