Sampang Kembali Dihantam Banjir, Jalan Raya Jadi Sungai

oleh -193 views
Ketinggian air di Jl Delima Kel Gunung Sekar Kec Sampang, sementara ini satu meter. Masih ada kemungkinan air meninggi

Reporter : Nora/Luluk

Sampang, Senin 10/10/2016 (suaraindonesia-news.com) – Hantaman banjir akibat luapan sungai Kemuning, yang meluber tak terkendali kembali terjadi di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur hingga memasuki jantung kota, yakni di Munumen Trunojoyo Sampang, Senin (10/10/2016).

Pantauan di lapangan, banjir luapan air hujan kiriman dari wilayah utara ini, rata-rata merendam pemukiman padat penduduk, antara 50 Cm hingga 1 Meter. Sementara di jalan raya, yang biasanya ramai dengan kendaraan, hari ini sepi dan berubah menjadi sungai.

Seperti di daerah Jl Delima, saat ini luapan banjir sudah mencapai 1 meter. Warga setempat sudah banyak yang mengungsi ke tempat yang lebih aman.

“Banjir di Jl Delima saat ini sudah mencapai 1 meter. Warga sudah mengungsi ketempat yang lebih aman. Saat ini warga membutuhkan bantuan terutama makanan dan air bersih untuk minum,” tandas H. Maula, kemarin.

“Sampai saat ini warga terdampak banjir masih mengamankan barang-barang ke atas loteng mas, karena banjir belum bisa diprediksi akan membesar atau surut,” kata Zainuddin, warga Jalan Imam Bonjor, Kelurahan Delpenang Sampang, Senin (10/10/2016).

Tak hanya arus lalulintas yang lumpuh akibat luapan sungai kemuning, puluhan lembaga sekolah hari ini juga diliburkan karena baik kelas maupun akses menuju sekolah terendam banjir.

“Anak saya tadi sudah pakai seragam mau berangkat sekolah, tapi melihat semua temannya pulang, anak saya juga enggak masuk sekolah mas, kemungkinan sekolah terendam banjir,” kata Luluk, wali murid SMPN 2 Sampang.

Hingga berita ini diturunkan, banjir luapan sungai Kemuning masih meluber dan terus merendam 3 kelurahan dan 5 desa di Sampang kota.

Tinggalkan Balasan