Jaga Eksistensi, PWI Blora Rekrut Anggota Baru Berprestasi

oleh -255 views
Ketua PWI Kabupaten Blora, Wahono, S.Sos, S.Kom dan Drs. Kudnadi Saputro Sekertaris memberikan kartu PWI kepada Dwi Fajar Rakhmawan, S.Sos. Anggota Baru PWI Blora

Reporter: Lukman

BLORA, Selasa (7/3/2017) suaraindonesia-news.com – Untuk menjaga Eksistensi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) kabupaten Blora dalam perekrutan anggota tidak asal-asalan. Senin kemarin (6/3/2017) pukul 10.27 Wib, tepatnya di rumah makan tambakromo kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Ketua PWI Kabupaten Blora, Wahono, S.Sos, S.Kom dan Drs. Kudnadi Saputro sebagai sekertaris memberikan kartu PWI kepada Dwi Fajar Rakhmawan, S.Sos. Salah satu wartawan koran Diva.

Wahono menyampaikan kepada suaraindonesia-news.com, Senin (6/3/2017) bahwa untuk menjadi anggota PWII muda di haruskan lulus orientasi jurnalistik yang digelar PWI untuk anggota muda.

Setelah itu, dua tahun berjalan bisa ikut kenaikan tingkat ke wartawan Madya dan Utama, dengan ikut uji kompetensi wartawan (UKW) yang diselanggarakan Dewan Pers, Ujarnya.

“Blora saat ini ada 21 angota PWI, 3 orang (anggota biasa), dan 18 anggota muda,” terangnya.

Menurut Wahono, Wartawan anggota PWI semuanya memiliki Nomor Induk Wartawan (NIW).

“Anggota PWI harus berpegang kepada kode etik jurnalistik (KEJ), dan Organisasi wartawan yang diakui pemerintah PWI, IJTI, AJI. Jika ada anggota PWI yang ikut organisasi profesi wartawan lain, dipersilahkan memilih salah satu saja.” Tukasnya.

One thought on “Jaga Eksistensi, PWI Blora Rekrut Anggota Baru Berprestasi

Tinggalkan Balasan