Salah Faham, Warga Guluk-Guluk Dibacok Tetangganya Sendiri Hingga Terluka

oleh -204 views
Muklis (34), Korban Pembacokan

Sumenep, Kamis (16/2/2017) suaraindonesia-news.com – Muklis (34), warga Dusun Gang Asem, Desa/Kecamatan Guluk Guluk, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa timur, menjadi korban pembacokan Suraji (45), tetangganya sendiri.

Peristiwa pembacokan atau penganiayaan tersebut, dilakukan tersangka gara-gara kesalah fahaman, pada Kamis (16/2/2017) sekira pukul 06.15 Wib.

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka robek di bagian bahu kiri, hingga harus dilarikan ke Puskesmas Guluk-Guluk, untuk mendapatkan perawatan medis.

Sementara Suraji (tersangka), diamankan petugas Polsek Guluk-Guluk di rumahnya.

“Kalau korban saat ini sedang dirawat di Puskesmas. Dan tersangkanya juga sudah kami amankan,” kata Kapolres Sumenep AKBP H Joseph Ananta Pinora, melalui Kasubag Humas Polres AKP Suwardi, Kamis (16/2/2017).

Sementara barang bukti (BB) yang diamankan petugas dari TKP, berupa sebilah pisau lengkap dengan sarungnya.

Akibat perbuatannya, tersangka akan dijerat pasal 351 (1) KUHP tentang penganiayaan.

“Ancaman hukumannya maksimal 2,8 (dua tahun delapan bulan penjara) atau denda sebanyak-banyaknya Rp 4.500,-,” pungkasnya. (Zaini)

Tinggalkan Balasan